Skip to main content

Inilah Sudut Pandang dari Perokok Pasif, Wahai Perokok Aktif!

Hayo ngaku, siapa disini yang pernah mencoba rokok? (yang dibakar ya pastinya) angkat tangannya! Disini gue ingin berbagi sudut pandang yang gue miliki sebagai perokok pasif tentunya kepada para perokok pasif lainnya atau perokok aktif.


Pernah gak sih, kalian berada di posisi yang membuat kalian bingung harus bertindak apa, seperti contohnya saat ada yang merokok didekat kalian dan kalian adalah non-perokok. Disatu sisi mungkin merokok merupakan haknya dia, tapi menghirup udara segar juga merupakan hak kalian. Dari kedua sisi tersebut lah banyak pro kontra yang terjadi dikalangan masyarakat.

Mengapa gue menyebut diri gue sendiri sebagai perokok pasif? Well, saat hidup kalian sudah menempuh dijenjang Perguruan Tinggi, yang namanya hidup kalian itu gak bakal diatur oleh siapapun, sudah dianggap dewasa dan boleh memilih jalan hidupnya masing-masing termasuk menjadi perokok aktif, mungkin juga banyak yang udah jadi perokok aktif terlebih dahulu sejak SMP atau SMA namun saat di Perguruan Tinggi inilah mereka akan semakin membuka diri ke publik.


Keadaan yang seperti itupun membuat gue berada di sekeliling orang-orang yang menjadi perokok aktif (tidak hanya dilingkungan kampus aja ya btw, di semua lingkungan). Selama ini gue selalu fine fine aja dengan mereka, gue bergaul dengan siapa aja, ga milih-milih teman termasuk yang merokok. Beruntungnya, gue berada di sekeliling orang-orang yang paham akan resiko menjadi perokok pasif. Mereka biasanya akan menjauh dari gue untuk menjauhkan asap rokok dari gue, sangat-sangat gue apresiasi.

Bagi yang belum tau, asap rokok itu gak hilang dalam sekejap, dalam berjam-jam masih bisa hinggap diudara meski tak terdeteksi oleh indra penciuman dan penglihatan. Sudah banyak sekali kasus para perokok pasif yang terkena penyakit mematikan terlebih dahulu dibanding si perokok aktifnya.

Namun lama-kelamaan, gue sadar saat berada ditongkrongan yang dikelilingi perokok aktif, awal-awal mungkin fine aja, tapi setelah beberapa menit (sekitar 10 menitan) mulai ngerasain hal aneh disekitar dada dan pasti reflek gue langsung nutup hidung dan mencoba minimalisir efek rokok nya tersebut yang masuk.


Masalah utamanya disini adalah para perokok aktif tersebut tidak hanya menghabiskan 1 batang saja. Jadi otomatis, gue harus bertahan selama mungkin sampe udah gak ada yang ngerokok lagi. Meski udah pake cara agak menjauhkan diri, tapi tetep aja kita gatau kemana asap rokok itu bakal berhembus, mungkin udah diarahin ke arah berlawanan dari kita, tapi angin bisa merubah arah asap rokok itu dalam sekejap balik ke arah kita tanpa kita sadari.

Mungkin, solusi yang paling gampang adalah pindah tempat ke ruangan yang bebas asap rokok. Tapi ingat, gue gak pengen terjadi perpecahan disitu hanya karena satu batang yang merusak. Disini gue hanya ingin berpesan, meski terjadi perbedaan prinsip diantara kita, tali persaudaraan maupun pertemanan tidak boleh putus hanya karena hal tersebut. Tujuan postingan ini hanya untuk mengambil jalan tengahnya dari perbedaan prinsip tersebut.

Pesan gue terhadap para perokok aktif disana :

"Gue paham, rokok itu jadi salah satu kebutuhan kalian seperti menghirup udara segar yang jadi kebutuhan gue. Gue gapernah mengkotak-kotakan orang-orang disekeliling gue apakah dia perokok aktif atau tidak. Gue juga punya respect kok akan kebutuhan kalian untuk merokok. Tapi disaat ada non-perokok disitu yang soon to be perokok pasif, tolong kurangi konsumsi rokoknya disitu (seperti cukup 1 batang aja) atau kalo emang kurang, coba diatur asap rokoknya supaya gak terhirup sama si non-perokok itu. Jangan cuma ditiup ke arah yang berlawanan tapi gapeduli kemana asap itu akan meng-udara selanjutnya. Sudah banyak para non-perokok yang tadinya sehat-sehat saja, semenjak menjadi perokok pasif, mereka jadi terjangkit Asma. Mereka hanya malu untuk bilang, itu saja." -HNK2018

Semoga Bermanfaat,
See You In The Next Post.

Comments

Paling Populer

Hungry Shark Evolution (Indonesia)

Hai Guys, akhirnya setelah minggu lalu gak posting, gue bisa balik posting lagi, maklum orang sibuk *padahal cuman banyak tugas :v. Oke gue kali ini mau bahas sedikit tentang Game yang ada di Play Store dan App Store, bahkan juga ada di Windows 10 loh :v nah ini game nya cukup Fun dan lumayan untuk menghilangkan kebosanan kalian, misal lagi di jalan macet ataupun disekolah. Gausah lama-lama lagi, langsung aja ini dia : Hungry Shark Evolution :v Game bikinan Ubisoft satu ini cukup menarik karena kalian akan cukup familiar dengan gameplaynya jika kalian bermain Feeding Frenzy, tapi ada berbagai gameplay yang berbeda dari Feeding Frenzy apa itu? 1. Di Feeding Frenzy, tujuannya adalah menjadi besar dengan makan ikan terus menerus. setelah itu kita akan seperti King Of The Sea karena bisa makan semua, hal itu gak berlaku di Hungry Shark ini karena Jika Hiu kalian semakin besar, bukan berarti bisa makan sesuatu yang lebih besar dari biasanya juga, kalian harus "meng-evolus

Benda Terbesar Di Alam Semesta

oke,kali ini gue bakal berbagi info tentang sesuatu di Alam Semesta, tau kan apa itu alam semesta? alam nyata yang sangat luas dan memiliki berbagai benda yang misterius, dari yg kecil sampe yg besar.nah skrng gue pengen ngasih info tentang benda-benda terbesar yg ada di jagat raya ini,CEKIDOT :v -Planet Jupiter planet ini adalah planet terbesar di Tata Surya kita,ukurannya pun masih tergolong kecil bila dibandingkan dengan Matahari,tapi total massa seluruh planet di tata surya,70% nya berasal dari massa Jupiter! jadi 30% nya dari massa ketujuh planet lainnya.Planet ini memiliki 63 satelit (maruk ye :v) ,dan Jupiter juga dapat menampung sebanyak 1300 planet berukuran Bumi. - Matahari Matahari merupakan bintang yg menjadi pusat dari tata surya kita (dulu waktu gue kecil nganggep matahari ini sebagai planet wkwk xD) jarak matahari ke bumi adalah 150 juta kilometer, dengan jarak sejauh itu saja kita sudah mengeluh kepanasan ya :v. suhu matahari bisa mencapai 6 juta derajat

Clash Of Clans : Rushing Your Town Hall (Premature Base), Buruk Gak Sih?

Hai Guys, balik lagi nih bareng gue disini menemani malam minggu kalian, kalo bosen sama gue mari kita sudahi aja gan sampai disini huhuT_T. Anyway, itu pembukaan yang sangat gajelas, karena apa? karena aktivitas gue belakangan ini lagi gajelas juga gaes. Seperti orang pengangguran gitulah wkwk :v Langsung aja dah Guys kita ke Topik, Gue kali ini mau bahas sesuatu yang mungkin sebenernya penting dan juga ingin memberikan informasi bahwa informasi yang kalian terima mungkin agak kurang. Gue akan bahas tentang Rushing Your Town Hall! Pertama-tamanya sebelum gue jelasin lebih lanjut, apa itu Rushing Town Hall? itu adalah sebuah kegiatan player COC dimana, defense utama atau troopsnya belum level max pada town hallnya tetapi sudah terlebih dahulu untuk 'Getok' THnya, nahloh... bahaya gak sih? Well sebenernya gak 100% bahaya sih, mungkin akan bahaya jika ini merupakan akun pertama, kalo ini merupakan sub-akun atau bukan akun utama sih pasti ada alasannya. Oke, sekar